Pentingnya Anti Gores Smartphone untuk Perlindungan Lebih Baik

Pentingnya Anti Gores Smartphone

Jika diminta untuk memilih, apakah Anda memilih layar tanpa anti gores atau malah sebaliknya? Pentingnya Anti Gores Smartphone untuk diketahui.

Anti gores smartphone memang ada untung ruginya. Kesalahan penempelan anti gores dapat menyebabkan sensor layar berkurang kesentivitasnya.

Namun di sisi lain, anti gores sangat penting untuk sebuah smartphone. Di pasaran pun, penawaran yang diberikan untuk anti gores sangat beragam, mulai dari yang plastik lembut sampai yang kasar (setengah kaca), dari yang warnanya terang sampai yang gelap.

Namun, pemilihan anti gores yang pas untuk smartphone sangat perlu diperhatikan. Lalu, seberapa penting Anda menambahkan anti gores ini?

Belum Ada Dukungan Perangkat

Beberapa smartphone kelas atas memang telah menawarkan anti gores tersendiri, misalnya dengan sentuhan Corning Gorilla Glass versi terbaru.

Namun pada perangkat yang belum memiliki dukungan ini anti gores sangatlah penting.

Layar smartphone sangat sensitif terhadap hal-hal kecil, baik itu debu maupun gesekan di dalam saku atau tas. Anda yang khawatir layar smartphone terkena irisan, anti gores adalah pilihan terbaik.

Tahan Goresan

Satu sisi, layar smartphone Anda telah aman dengan adanya anti gores. Anti gores yang telah ditempelkan menahan goresan dari apapun, baik sengaja atau tidak disengaja (saat menyapu atau membersihkan layar).

Anti gores akan menahan setiap masukan ke dalam layar sehingga kaca sensitif ini bisa bertahan lama.

Anti gores yang baik biasanya hanya sedikit mengalami gangguan sehingga Anda dapat melakukan aktivitas di smartphone seperti biasa.

Smartphone Terawat dengan Baik

Smartphone dengan ada atau tidak adanya anti gores sangat jauh berbeda. Anda dapat membedakan dengan sekali pandang.

Smartphone yang memiliki anti gores seperti barang yang dijaga dengan baik oleh pemiliknya.

Anti gores menjaga layar dengan baik sehingga smartphone benar-benar terawat. Tentu saja kita tidak sadar baru saja melakukan pekerjaan berat, tangan begitu mudah menyentuh layar.

Dengan adanya anti gores hal-hal ini dapat meminimalkan kerusakan pada layar.

Tahan Air

Memang, smartphone yang ada belum semua anti air namun penambahan anti gores memiliki peranan sangat penting agar air tidak langsung terkena ke layar.

Hal ini memang sepele namun ketidaksengajaan atau karena situasi tertentu, smartphone bisa dengan mudah tersiram air.

Dengan adanya anti gores, layar smartphone yang sejatinya sangat sensitif terhadap air dapat diatasi.

Air yang terkena langsung ke layar smartphone tanpa pengaman begitu mudah masuk ke dalam pori-pori perangkat elektronik ini.

Penyebabnya tentu saja kerusakan lebih fatal pada smartphone. Anda pilih mengganti layar dengan harga mahal atau memasang anti gores yang lebih murah?

Nilai Jual Tinggi

Tahun depan berencana mengganti smartphone? Pertimbangan yang sudah pasti adalah menjual smartphone yang lama.

Anti gores yang telah dipasang bisa dicopot dan Anda dapat merasakan perbedaannya.

Smartphone dengan anti gores tampak seperti ponsel baru sehingga nilai jual lebih tinggi.

Smartphone yang tidak begitu banyak bahkan tidak ada goresan dapat Anda jual dengan harga lebih tinggi. Maka, anti gores menjadi pertimbangan untuk Anda saat ini.

Anda ingin mendapatkan anti gores terbaik? Anti gores yang ada di sini telah terjamin dan dapat memberikan pengalaman menarik.

Begitu juga dengan jenis dan tipe smartphone. Pentingnya Anti Gores Smartphone agar aman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *